Sunday, February 3, 2013

Guidolin: Wasit Juga Bisa Bikin Kesalahan

Milan - Udinese gagal mencuri poin saat dijamu AC Milan di lanjutan Serie A. Kalah gara-gara hukuman penalti yang kontroversial, Francesco Guidolin menyatakan bahwa wasit juga bisa melakukan kesalahan.

Pertandingan yang berlangsung di San Siro, Senin (4/2/2013) sepertinya akan berakhir imbang setelah gol dari Mario Balotelli di menit ke-25, berhasil disamakan oleh Giampiero Pinzi 30 menit berselang.

Tapi, Rossoneri akhirnya menang 2-1 berkat gol kedua Balotelli yang dicetak lewat titik putih di menit-menit akhir pertandingan.

Sebelum Balotelli melakukan eksekusi penalti, pemain-pemain Zebrette melakukan protes keras kepada wasit yang memimipin pertandingan, Davide Massa.

Sebabnya, para penggawa Udinese menilai Massa mengambil keputusan yang salah saat memberikan hadiah tendangan penalti kepada Milan. Pada saat tayangan ulang, nyatanya tekel yang dilakukan oleh bek Udinese, Thomas Heurtaux, memang bersih mengenai bola.

Atas keputusan wasit yang merugikan timnya itu, Guidolin tak mau menanggapinya secara berlebihan. Pelatih 57 tahun itu menyatakan bahwa wasit juga bisa membuat kesalahan.

"Ini bukanlah kejadian pertama yang terjadi dalam hidup saya sebagai seorang pelatih. Peristiwa seperti ini pernah terjadi dan tidak ada satu hal pun yang bisa kami katakan," jelas Guidolin di .

"Sama seperti kami yang bisa membuat kesalahan, demikian halnya dengan wasit. Kami memainkan laga dengan bagus, meskipun kami membiarkan Milan melakukan banyak serangan balik di babak pertama."

"Kami banyak melakukan perbaikan setelah istirahat dan mencetak gol balasan, menciptakan banyak situasi positif. Milan sedikit harus berjuang dan kami mengontrol pertandingan melawan salah satu tim terbaik di Liga Italia saat ini," imbuhnya.



( cas / din )

0 comments

Post a Comment