Saturday, February 16, 2013

Sir Alex: Skuat Sekarang Lebih Baik dari 1999


Manchester - Sir Alex Ferguson menjawab pertanyaan "Mana yang lebih baik, skuat saat ini atau skuat 1999?". Menurutnya, skuat saat ini lebih baik ketimbang 14 tahun lalu.

Skuat 1999 adalah skuat Manchester United yang mampu memenangi tiga titel sekaligus dalam satu musim; Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions. Sampai saat ini, United belum pernah lagi mengulangi torehan serupa.

Oleh karenanya, skuat 1999 kerap menjadi perbandingan dengan skuat-skuat 'Setan Merah' setelahnya. Tak terkecuali dengan yang dimiliki saat ini.

Tapi, Sir Alex punya alasan mengapa dia menilai skuat saat ini jauh lebih baik. Menurutnya, skuat 1999 memang kuat, tapi tidak punya kedalaman seperti yang dimiliki skuat sekarang. Manajer asal Skotlandia itu tidak punya banyak opsi pada 1999, dan ia beruntung karena sedikit pemain yang mengalami cedera.

"Kami punya skuat yang lebih baik sekarang," ujarnya seperti dikutip

"Ketika kami melaju ke final (Liga Champions), (Roy) Keane dan (Paul) Scholes tidak bisa bermain, tapi yang cedera hanyalah Henning Berg."

"Meski demikian, saya masih harus menarik satu pemain lagi (Jonathan Greening) yang baru bermain satu atau dua kali untuk tim utama."

"Dia kemudian mendapatkan medali karena ada di bangku cadangan saat itu. Hal itu menunjukkan kepada Anda mengenai kedalaman sebuah skuat," jelasnya.



( roz / roz )

0 comments

Post a Comment