Wednesday, March 13, 2013

Kartu Merah dan Cedera Moutinho Pengaruhi Porto


Malaga - FC Porto harus mengakui keunggulan Malaga 0-2 dan tersingkir dari Liga Champions Eropa di Estadio La Rosaleda. Pelatih Vitor Pereira menyesalkan kartu merah dan cedera yang menimpa timnya.

Porto sebenarnya punya bekal keunggulan 1-0 di pertemuan pertama di kandang mereka. Hanya butuh hasil seri, klub Portugal itu tak mampu mempertahankan keunggulan dan kebobolan dua gol dari Roque Santa Cruz dan Isco.

Kartu merah mewarnai jalannya pertandingan yang berlangsung Kamis (14/3/2013) dinihari WIB, ketika gelandang Steven Defour harus menerima kartu kuning kedua setelah melanggar Joaquin Sanchez.

Bermain dengan sepuluh orang membuat Porto kehilangan keseimbangan bermain. Apalagi playmaker mereka, Joao Moutinho, harus ditarik keluar karena cedera paha yang kambuh.

Pereira pun menyebut dua insiden tersebut sebagai titik balik permainan Porto. Pelatih 44 tahun itu pun merasa kecewa karena timnya harus tersingkir.

"Kartu Merah Steven Defour dan cedera Joao Moutinho mempengaruhi pertandingan. Kami mencoba untuk bereaksi walaupun dengan 10 orang dan mengontrol permainan. Setiap kejadian di pertandingan membuat kami lebih sulit," ujar Pereira di situs resmi UEFA.

"Kami kecewa karena tersingkir dan kami mengerti bahwa para suporter semua sedih. Kami semua sedih."





( a2s / mfi )

0 comments

Post a Comment